PT. Gumindo Bogamanis di dirikan pada tahun 1995, dan mulai
beroprasi penuh pada tahun 2004 dan terus berkembang hingga saat ini. Produk
yang di hasilkan adalah kuaci biji bunga matahari dengan merek RE-BO yang telah
di pasarkan di seluruh Indonesia baik di pasar tradisonal maupun di pasar
modern.
Produk merek RE-BO merupakan salahsatu produk dengan merek
terkuat dan menjadi “market leader” untuk kategori kuaci biji bunga
matahari di pasar modern.
Produk tersebut mudah ditemukan di supermarket ternama yaitu
Carrefour, Hypermart, Giant, Lottemart, Superindo, di Supermarket Hero, Yogya,
FoodHall, Foodmart, RachMart, Farmers, bahakan telah tersedia di minimarket
Alfamart, Alfamidi, Alfaexspress, Circle K, dan beberapa modern outlet lokal
yang berada di kota-kota besar di Indonesia.
Berlokasi di daerah Cikande – Serang, pabrik PT.
Gumindo Bogamanis menghasilkan produk kuaci RE-BO yang berkualitas, dan dari
kantor Karawaci – Tangerang memasarkan produk melalui distributor, grosir dan
pengecer yang tersebar di berbagai daerah Jawa, Bali, Sumatera, Sulawesi,
Kalimantan dan menyusul daerah potensial lain yang dikembangkan.
Saat ini PT. Gumindo Bogamanis kembali membuka lowongaan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap bergabung sebagai pegawai perusahaan.
Lowongan Kerja PT. Gumindo Bogamanis Tangerang
Staff HRGA
Kualifikasi :
- Pendidikan minimal S1 Jurusan Psikologi/Manajemen SDM/Manajemen Industri
- Memiliki pengalaman kerja dibidang yang sejenis minimal 1 (satu) tahun
- Mampu menggunakan alat tes psikologi
- Mampu melakukan wawancara
- Memahami regulasi BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan
- Terbiasa melakukan pengolahan data melalui Microsoft Excel
- Memahami alur rekrutmen dan seleksi dengan baik
- Bersedia ditempatkan di Cikande, Serang
Jika anda memenuhi kualifikasi di atas silahkan kirim
lamaran melalui email di bawah ini : devina.winanda@gumindo.com atau hr@gumindo.com
Alamat : PT. Gumindo Bogamanis
Karawaci Office Park blok Excelis No.25-28, Kec. Cibodas, Kel. Panunggangan Barat, Tangerang, Banten