PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di sektor pembiayaan konsumen yang melayani berbagai jenis pendanaan mulai dari berbagai merek sepeda motor dan mobil, baik baru maupun bekas, hingga pendanaan multiguna yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.
Berdiri pada tahun 1990 dan mulai beroperasi pada tahun 1991, Adira Finance telah berkomitmen sejak awal untuk menjadi perusahaan terbaik dan terkemuka di sektor pembiayaan. Lebih dari itu, Adira Finance senantiasa berupaya untuk memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara Indonesia dengan misi yang berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pemberdayaan komunitas.
Saat ini PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk sedang membuka lowongan kerja untuk mengisi posisi sebagai :
Sales Officer Car
Tanggung Jawab:
- Menawarkan produk-produk Adira kepada Existing maupun New Costumer.
- Mendapatkan Order dari Channel Distribution, Melakukan initial data, memverifikasi dan melengkapi dokumen Costumer dan aplikasi kredit.
- Memonitor progres aplikasi dan menginformasikan keputusan kredit kepada Dealer dan Costumer.
- Menginformasikan tanggal jatuh tempo, lokasi pembayaran dan hal-hal lain yang perlu diketahui konsumen.
- Membuat analisa laporan survey dengan benar, menyerahkan map PK, dan meminta approval pada komite kredit.
- Memonitor aktivitas dealer dan kompetitor serta melaporkannya kepada atasan.
Syarat dan Kriteria:
- Pendidikan minimal D3 semua jurusan dengan IPK minimal 2,75.
- Maksimal usia 30 tahun.
- Memiliki minimal pengalaman 1 tahun di bidang CMO/Surveyor/Sales Dealer/Marketing.
- Memiliki interpersonal dan komunikasi yang baik, negoisasi, integritas, ulet, teliti dan jujur.
- Penempatan diseluruh cabang Cikupa,Tangerang.
Jika anda tertarik dengan lowongan kerja tersebut silahkan melamar secara online melalaui link berikut :